Pen Pancawara – Sebuah Langkah Kecil dengan Kepedulian yang Besar. Komandan Batalyon Komando 469 Kopasgat Letkol Pas Ronni Cahyo Setiawan S.E., M.M., didampingi oleh Ketua PIA Ardhya Garini Ranting 03-4/D.IV Yonko 469 Kopasgat Ny. Lia Ronni Cahyo Setiawan beserta Pengurus dan Prajurit Batalyon Komando 469 Kopasgat laksanakan anjangsana di Panti Asuhan Darul Aitam Medan. Jumat (01/09/2023)
Merupakan sebuah rutinitas Batalyon Komando 469 Kopasgat dalam mengadakan kegiatan Jumat Berkah, kali ini Yonko 469 Kopasgat laksanakan anjangsana di Panti Asuhan Darul Aitam Medan yang beralamat di Jl. Medan Area Selatan No.333 A, Sukaramai I, Kec. Medan Area Kota Medan.
Tujuan dari anjangsana ini adalah untuk menciptakan silaturahmi dengan Anak-Anak yang kurang beruntung dan memberikan Bantuan Sosial berupa sembako kepada Anak-Anak Panti Asuhan yang dapat membantu memenuhi kebutuhan Anak-Anak setiap harinya.
“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Kami Yonko 469 Kopasgat terhadap Anak-Anak yang kurang beruntung. Semoga sembako yang telah diberikan kepada Adik-Adik di Panti Asuhan Darul Aitam ini dapat bermanfaat.”, Ucap Danyonko. Pak sarwani selaku Kepala Yayasan Panti Asuhan sangat berterima kasih dengan bantuan yang diberikan oleh Batalyon Komando 469 Kopasgat.
Masih dalam rangka Jum’at Berkah, Masjid Al-mujahidin Batalyon Komando 469 Kopasgat bagikan makanan kepada Anak-Anak yang melaksanakan sholat Jumat. Hal ini merupakan suatu cara untuk meningkatkan semangat Anak-Anak untuk beribadah di Masjid sehingga dapat terbiasa kedepannya.